Pages

Minggu, 26 September 2010

Kartografi Ouwooo Kartografi

Kartografi adalah suatu teknik yang secara mendasar dihubungkan dengan kegiatan memperkecil keruangan suatu daerah yang luas sebagian atau seluruh permukaan bumi, atau benda - benda angkasa yang menyajikan dalam suatu bentuk yang dapat mudah diobservasi, sehingga dapat dimanfaatkan untuk kepentingan observasi ( Drs. Sukwarjono dan Drs. Mas Sukoco, M.Sc. 1993. Pengetahuan Peta. Yogyakarta : Universitas Gadjah Mada. 2 )

Menurut ICA ( 1973 ) Kartografi dinyatakan sebagai seni, ilmu pengetahuan dan teknologi tentang pembuatan peta - peta, sekaligus mencakup studinya sebagai dokumen - dokumen ilmiah dan hasil karya seni.

Dimana PETA adalah suatu representasi / gambaran unsur - unsur atau kenampakan - kenampakan abstrak, yang dipilih dari permukaan bumi, atau yang ada kaitannya dengan permukaan bumi atau benda - benda angkasa, dan umumnya digambarkan pada suatu bidang datar dan diperkecil / diskalakan ( menurut International Cartographic Association )

Dalam geografi, kartografi merupakan nyawa dari ilmu geografi itu sendiri ( begitu yang diungkapkan dosen saya ). Tidak mungkin dipisahkan apalagi diganggu gugat dalam keberadaannya. Keduanya saling berhubungan, sehingga menyatukan pemikiran orang awam bahwa geografi ya peta.




Namun tahu tidak, dalam pelaksanaanya. Sungguh tak semudah yang seperti orang - orang tafsirkan. Menjadi geografer pemula sungguh berat perjalannya ( menurut saya ). Dimulai dengan ketelitian penggambaran hingga entah materi apa yang akan saya dapatkan nantinya. Seperti yang tugas saya kerjakan ( gambar peta buatan saya yang pertama ). Campur aduk rasanya tumpah ruah mengerjakan tugas pertama dalam praktikum kartografi tersebut. Dari ketersediaan alat, cara kerja yang lumayan rumit, hingga kesabaran yang perlu digali lebih dalam. Dan akhirnya satu tugas kartografi selesai saya kerjakan. Apapun hasil tersebut akan saya syukuri, menjalani satu demi satu kemampuan dasar untuk menjadi ahli geografi sebenarnya. Sedikit menjadi ruang pamer sekaligus pembelajaran saya untuk menjadi ahli geografi yang lebih baik. Mohon saran beserta dukungannya. Let's Discuss, bibehh  ^_^